![]() |
Ratusan Wisatawan Asing Penuhi Lobi
Bandara Ngurah Rai (Nett) |
"Sebaran
abu vulkanik Gunung Agung sedang mengarah ke selatan-tenggara. VONA diturunkan
dari RED menjadi ORANGE,"
Radar Bharindo,Jakarta ~ Update terkini di Bali, Bandara
Ngurah Rai sudah kembali beroperasi, Rabu (29/11/2017). Hal ini disampaikan
oleh akun resmi Bandara I Gusti Ngurah Rai dan Kepala BNPB, Sutopo Purwo
Nugroho.
Selain itu, ternyata erupsi Gunung Agung menarik minat
wisatawan. Beberapa bule yang berada di Bali mendokumentasikan kondisi Gunung
Agung terkini.
![]() |
https://twitter.com |
Melalui akun Twitter resminya, kini bandara Ngurah Rai sudah
kembali dibuka. Pengumuman dioperasikannya lagi Bandara Ngurah Rai disampaikan
siang ini dan ditandatangani oleh Yanus Suprayogi, General Manager Angkasa Pura
1, Bandara Udara I Gusti Ngurah Rai.
Dalam pengumuman tersebut disampaikan, jika bandara telah
resmi beroperasi dan melayani baik keberangkatan maupun kedatangan dari dan ke
bandara. Secara resmi Bandara Ngurah Rai beroperasi mulai pukul 14.28 WITA.
Senada dengan pengumuman ini, Sutopo Purwo Nugroho dalam akun
Twitternya, menyampaikan sebaran abu vulkanik Gunung Agung sedang mengarah ke
selatan-tenggara.
"Sebaran abu vulkanik Gunung Agung sedang mengarah ke
selatan-tenggara. VONA diturunkan dari RED menjadi ORANGE," ujar Sutopo. (IT,Red)
Sumber : IDMTime.com
0 Komentar